Selasa, 31 Maret 2015

Membuat Komposisi Musik Dengan Gerakan Tangan? This Is It



Jika menulis komposisi musik menggunakan tangan sedikit menyusahkan, mulai sekarang cobalah menulisnya dengan menggerakan tangan Anda yang dibantu perangkat iRing.
iRing adalah pengatur gerak yang dapat digunakan menciptakan komposisi musik atau efek audio dengan mengandalkan gerakan tangan. Dibuat oleh IK Multimedia, iRing terdiri atas dua cincin yang berbeda. Satu cincin memiliki tiga titik-titik linier dan satu lagi memiliki tiga titik dalam pola segitiga. Singkatnya iRing adalah dua buah perangkat berupa cincin yang digunakan sebagai pengontrol aplikasi musik atau aplikasi efek audio, tanpa perlu menyentuh komputer.
Untuk mengenali dan memahami posisi, iRing menggunakan kamera pada iPhoneiPad atau iPod Touch dan mengeluarkan perintah pada MIDI program.
iRing bekerja dengan dua perangkat lunak yang berbeda sebagai aplikasi: iRing Music Maker daniRing FX Controller. Yang pertama adalah dimaksudkan untuk pengguna biasa yang menciptakan musiknya sendiri, sedangkan yang kedua adalah untuk pengguna yang ingin membuat efek audio dan MIDI controller.
Ini bukan jenis pertama dari teknologi yang dapat dipakai untuk mencoba dan membuat musik atau efek musik. Ada Mi.Mu, perusahaan lain yang melakukan hal yang sama dengan menggunakan perangkat sarung tangan. Kembali cara menghindar dari potongan rabat Apple dilakukan dengan sangat baik.
Untuk yang berminat, dua set iRing seharga 25 dolar AS, dengan dua aplikasi yang tersedia secara gratis.•••
adapted from : http://www.ebizzasia.com/new/index.php/k2-tags/magazine/item/645-iring-membuat-komposisi-musik-dengan-gerak-tangan

Hello ~


hello April.... :)

nggak terasa udah bulan April aja, wish bulan ini semoga Tuhan selalu memberi kelancaran dan kemudahan dalam segala hal.Go forward! :)